Pages

Hal-Hal Penting yang Perlu Diketahui Dalam Pembuatan Email Marketing

Untuk anda yang terbilang akrab dengan digital marketing, pastinya sangat mengenal email marketing. Email marketing adalah salah satu perangkat digital marketing yang hingga saat ini masih banyak dipergunakan oleh pelaku bisnis atau marketer yang ingin mempromosikan bisnis maupun brand mereka. Tentu keunggulan utama yang dimiliki oleh email marketing sebagai perangkat marketing terdapat pada jangkauan audience dan juga harganya yang murah.

Sponsor: website murah


Namun, untuk membuat email marketing yang kiranya dapat menarik perhatian target marketing/ recipient/ penerima email bukanlah perkara yang mudah. Tidak sedikit, pengguna email marketing yang dapat dikatakan gagal dalam menggunakan perangkat marketing yang satu ini secara efisien. Nah, berkaitan dengan hal tersebut, carabisnisonline.co.id akan sedikit membahas mengenai hal penting yang harus anda ketahui dalam pembuatan email marketing. Berikut hal-hal penting tersebut:

Perhatikan subjek email anda

Salah satu hal yang penting dalam pembuatan email marketing adalah terkait dengan judul subjek yang anda buat. Sama halnya dengan judul artikel, subjek email menjadi elemen yang dapat menarik perhatian recipient/ penerima email dengan penentuan yang tepat. Untuk itulah, penting bagi anda marketer atau pebisnis yang mengunakan email sebagai sarana marketing untuk menggunakan subjek yang menarik dan mengundang penerima email untuk membukannya.

Dalam membuat subjek email marketing, umumnya terdapat 2 cara umum yang banyak digunakan oleh para marketer. Salah satu yang sering digunakan adalah dengan menggunakan bagian menarik dalam penawaran atau isi email anda misalnya penawaran khusus atau diskon. Cara kedua yang juga dapat dikatakan sering digunakan dalam membuat subjek email marketing adalah dengan menggunakan phrase yang memancing rasa penasaran misalnya, “khusus untuk anda”, “penawaran hanya untuk hari ini” dan lainnya.

Membuat isi email yang layak dibaca dan juga menarik

Selanjutnya masih membahas mengenai hal penting dalam pembuatan email marketing, hal lain yang harus anda perhatikan adalah isi dari email marketing. Isi dari email marketing adalah informasi yang akan anda sampaikan pada recipient/ penerima email yang menjadi target marketing anda. Untuk itulah, menjadi hal yang sangat penting untuk membuat isi email marketing yang menarik dan layak dibaca, sehingga dapat menarik perhatian penerima email untuk membaca isinya hingga akhir.

Untuk poin yang satu ini, pastikan bahwa anda menggunakan gaya bahasa yang sopan  serta formal dalam email marketing anda agar informasi atau penawaran yang ingin sampaikan dapat dimengerti oleh penerima email. Selain itu, rangkailah isi email dengan menggunakan gaya bahasa yang menarik dan interaktif untuk membut penerima email tertarik untuk membaca email anda hingga selesai.

Jangan hanya berfokus pada template atau desain email

Untuk membuat email marketing nampak professional, tampilan atau desain yang menarik memang adalah hal yang dibutuhkan. Namun tentang hal ini, percayalah bahwa hal ini bukanlah satu-satunya yang harus anda perhatikan. Isi email marketing anda adalah hal lain yang harus anda utamakan, buatlah email marketing yang memiliki perandingan 50:50 antara isi dan juga desain email.

Unknown

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar